Bonaire

Bonaire
Boneiru  (Papiamento)
Badan Publik Bonaire[1]
Hotel Bellafonte Luxury Oceanfront
Hotel Bellafonte Luxury Oceanfront
Lambang kebesaran Bonaire
Himne daerah: "Tera di Solo y suave biento"
Lokasi  Bonaire  (lingkaran merah) di Karibia
Lokasi  Bonaire  (lingkaran merah)

di Karibia

Koordinat: 12°9′N 68°16′W / 12.150°N 68.267°W / 12.150; -68.267
NegaraBelanda
Wilayah luar negeriBelanda Karibia
Dimasukan ke dalam Belanda10 Oktober 2010 (Pembubaran Antillen Belanda)
Ibu kota
(dan kota terbesar)
Kralendijk
Pemerintahan
 • Letnan gubernurEdison Rijna
Luas
 • Total288 km2 (111 sq mi)
Populasi
 (1 Januari 2022)[4]
 • Total22.573[2]
 • Kepadatan69/km2 (180/sq mi)
DemonimBonairean
Bahasa
 • ResmiBelanda
 • Daerah yang diakuiPapiamento[5]
Zona waktuUTC−4 (AST)
Kode area telepon+599-7
Kode ISO 3166BQ-BO, NL-BQ1
Mata uangUS Dollar ($) (USD)
Internet TLD

Bonaire (Belanda: Bonaire, pelafalan [boːˈnɛːr(ə)] ;[8] merupakan sebuah pulau di Antillen Leeward di Laut Karibia. Ibukotanya adalah Kralendijk, dekat laut di sisi kiri pulau. Aruba, Bonaire dan Curaçao membentuk kepulauan ABC, 80 km di lepas pantai Venezuela. Tidak seperti sebagian besar wilayah Karibia, pulau-pulau ABC terletak di luar zona sering munculnya badai. Pulau-pulau ini memiliki iklim kering yang menarik pengunjung yang mencari cuaca yang hangat dan cerah sepanjang tahun. Bonaire adalah tempat snorkeling dan selam scuba yang populer karena beberapa situs penyelaman pantai dan akses mudah ke terumbu karang tepi pulau.[9]

Per 1 Januari 2019, populasi pulau ini berjumlah 20.104 penduduk tetap, meningkat sekitar 1.200 sejak 2015. Luas total pulau adalah 288 kilometer persegi; panjangnya 38,6 kilometer dari utara ke selatan, dan lebarnya berkisar antara 4,8–8 km dari timur ke barat. Sekitar 800 meter di sebelah barat Bonaire adalah pulau kecil Klein Bonaire yang tidak berpenghuni dengan total luas daratan 6 km2. Klein Bonaire memiliki vegetasi yang tumbuh rendah seperti kaktus, dengan pohon palem yang jarang di dekat air dan dibatasi oleh pantai berpasir putih dan karang tepi. Terumbu karang, pantai, dan cagar alam di pulau yang terletak di Bonaire dan Klein Bonaire berada di bawah perlindungan Taman Laut Nasional Bonaire.[10]

Bonaire adalah bagian dari Antillen Belanda hingga pembubaran negara itu pada 2010, ketika pulau itu menjadi daerah khusus di negara Belanda. Bonaire adalah salah satu dari tiga daerah khusus di Karibia; yang lainnya adalah Sint Eustatius dan Saba. 80% populasi Bonaire adalah warga negara Belanda, dan hampir 60% penduduknya lahir di bekas Antillen Belanda dan Aruba.[11]

  1. ^ "Welkom". Openbaar Lichaam Bonaire. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-17. Diakses tanggal 2018-10-01. 
  2. ^ https://longreads.cbs.nl/the-caribbean-netherlands-in-numbers-2022/how-has-the-population-evolved-over-the-past-decade/
  3. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama Rjik
  4. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama OpenData
  5. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama languages
  6. ^ "BQ – Bonaire, Sint Eustatius and Saba". ISO. Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 June 2016. Diakses tanggal 29 August 2014. 
  7. ^ "Delegation Record for .BQ". IANA. 20 December 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 May 2012. Diakses tanggal 30 December 2010. 
  8. ^ Mangold, Max. Duden – Das Aussprachewörterbuch. In: Der Duden in zwölf Bänden, Band 6. 7. Auflage. Berlin: Dudenverlag; Mannheim : Institut für Deutsche Sprache, 2015, Seite 242.
  9. ^ "Map of Bonaire". Caribbean Islands Maps and Guides. 2015-12-18. Diakses tanggal 2019-03-20. 
  10. ^ "History Klein Bonaire". Stinapa Bonaire. 2014-10-10. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-06-14. Diakses tanggal 2018-06-14. 
  11. ^ "Population Caribbean Netherlands stable". CBS. 2016-07-21. Diakses tanggal 2018-06-13. 


Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/> yang berkaitan


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search