Bumi Manusia (novel)

Bumi Manusia
PengarangPramoedya Ananta Toer
PenerjemahMaxwell Lane (Inggris)
NegaraIndonesia
BahasaIndonesia
diterjemahkan pula ke dalam bahasa:
SeriTetralogi Buru
GenreDrama histori
PenerbitHasta Mitra
Tanggal terbit
1980
HalamanPaperback, 535 Halaman
ISBNISBN 9799731232 (ISBN13: 9789799731234) Invalid ISBN
Diikuti olehAnak Semua Bangsa 
Peringatan: Halaman menggunakan Templat:Infobox book dengan parameter "Review" yang tidak diketahui (pesan ini hanya ditampilkan dalam pratinjau).

Bumi Manusia (bahasa Inggris: This Earth of Mankind[1]) adalah buku pertama dari Tetralogi Buru karya Pramoedya Ananta Toer yang pertama kali diterbitkan oleh Hasta Mitra pada tahun 1980.

Buku ini ditulis Pramoedya Ananta Toer ketika masih mendekam di Pulau Buru. Sebelum ditulis pada tahun 1975, sejak tahun 1973 terlebih dahulu telah diceritakan ulang kepada teman-temannya.

Setelah diterbitkan, Bumi Manusia kemudian dilarang beredar setahun kemudian atas perintah Jaksa Agung. Sebelum dilarang, buku ini sukses dengan 10 kali cetak ulang dalam setahun pada 1980-1981.[2] Sampai tahun 2005, buku ini telah diterbitkan dalam 33 bahasa. Pada September 2005, buku ini diterbitkan kembali di Indonesia oleh Lentera Dipantara.

Buku ini melingkupi masa kejadian antara tahun 1898 hingga tahun 1918, masa ini adalah masa munculnya pemikiran politik etis dan masa awal periode Kebangkitan Nasional. Masa ini juga menjadi awal masuknya pemikiran rasional ke Hindia Belanda, masa awal pertumbuhan organisasi-organisasi modern yang juga merupakan awal kelahiran demokrasi pola Revolusi Prancis.

  1. ^ Lane, Max (1983). This Earth of Mankind. Australia: Penguin Book. 
  2. ^ Alit Ambara (27 Maret 2010). "Buku yang dilarang". Institut Sejarah Sosial Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-04-19. Diakses tanggal 17 April 2014. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search