George Washington

George Washington
Presiden Amerika Serikat ke-1
Masa jabatan
30 April 1789[a] – 4 Maret 1797
Wakil PresidenJohn Adams
Sebelum
Pendahulu
Jabatan dibentuk
Pengganti
John Adams
Sebelum
Perwira Senior Angkatan Darat Amerika Serikat ke-7
Masa jabatan
13 Juli 1798 – 14 Desember 1799
PresidenJohn Adams
Panglima tertinggi Angkatan Darat Kontinental
Masa jabatan
14 Juni 1775 – 23 Desember 1783
Ditunjuk olehKongres Kontinental
Sebelum
Pendahulu
Jabatan dibentuk
Pengganti
Henry Knox sebagai Perwira Senior
Sebelum
Utusan untuk Kongres Kontinental
dari Virginia
Masa jabatan
10 Mei 1775 – 15 Juni 1775
Sebelum
Pendahulu
Jabatan dibentuk
Sebelum
Daerah pemilihanKongres Kontinental Kedua
Masa jabatan
5 September 1774 – 26 Oktober 1774
Sebelum
Pendahulu
Jabatan dibentuk
Pengganti
Jabatan dihapuskan
Sebelum
Daerah pemilihanKongres Kontinental Pertama
Informasi pribadi
Lahir(1732-02-22)22 Februari 1732
Popes Creek, Koloni Virginia, Amerika Britania
Meninggal14 Desember 1799(1799-12-14) (umur 67)
Mount Vernon, Virginia, Amerika Serikat
Partai politikIndependen
Suami/istriMartha Dandridge (menikah 6 Januari 1759)[2]
Orang tuaAugustine Washington
Mary Ball
Penghargaan sipilCongressional Gold Medal
Thanks of Congress[3]
Tanda tangan
Karier militer
Pihak Kerajaan Britania Raya
 Amerika Serikat
Dinas/cabangKerajaan Britania Raya Milisi Kolonial
Amerika Serikat Angkatan Darat Kontinental
Amerika Serikat Angkatan Darat Amerika Serikat
Masa dinas1752–58 (Milisi Britania)
1775–83 (Angkatan Darat Kontinental)
1798–99 (Angkatan Darat Amerika Serikat)
PangkatKolonel (Angkatan Darat Britania)
Jenderal dan Panglima Tertinggi (Angkatan Darat Kontinental)
Letnan jenderal (Angkatan Darat Amerika Serikat)
General of the Armies (diangkat secara anumerta: 1976, oleh Kongres)
KomandoResimen Koloni Virginia
Angkatan Darat Kontinental
Angkatan Darat Amerika Serikat
Pertempuran/perang
Jabatan lain
  • Anggota Dewan Burgesses Virginia (1758–1765)
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

George Washington (lahir 22 Februari 1732[b]  – 14 Desember 1799) adalah seorang jenderal dan negarawan yang dikenal sebagai salah satu Bapak Pendiri Amerika Serikat sekaligus presiden pertamanya dari tahun 1789 hingga 1797. Ia memimpin pasukan Patriot selama Perang Revolusi Amerika dan berhasil mengantarkan mereka menuju pintu kemerdekaan dari Britania Raya. Ia juga mengepalai Konvensi Konstitusional[4] 1787 yang mendirikan pemerintahan federal yang baru. Berkat kepemimpinannya selama perjuangan untuk memerdekakan Amerika Serikat, ia diberi gelar "Bapak Bangsa".

Washington lahir di keluarga kaya yang memiliki lahan tembakau dan budak di Koloni Virginia. Ia mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pendidikan, dan saat ia berumur tujuh belas tahun, ia meniti karier yang sukses sebagai seorang pengukur lahan. Ia lalu menjadi pemimpin milisi Virginia selama Perang Prancis dan Indian. Pada masa Perang Revolusi, ia dikirim sebagai utusan ke Kongres Kontinental, dan ia secara bulat terpilih sebagai panglima tertinggi Angkatan Darat Kontinental, dan ia berhasil memperoleh kemenangan dalam Pengepungan Yorktown yang mengakhiri perang tersebut. Pada tahun 1783, ketika kemenangan sudah di depan mata, ia mundur dari jabatannya sebagai panglima tertinggi.

Washington terpilih secara bulat sebagai Presiden Amerika Serikat oleh kolese elektoral dalam dua pemilu nasional pertama[4]. Ia berusaha mendirikan pemerintahan yang kuat dan kaya, dan ia bisa tetap berperilaku adil dalam menengahi persaingan antara Thomas Jefferson dan Alexander Hamilton. Setelah meletusnya Revolusi Prancis, Washington menyatakan kenetralan negaranya dan pada saat yang sama juga mendukung Perjanjian Jay yang kontroversial. Masa jabatannya sebagai presiden telah meninggalkan berbagai kebiasaan yang masih dilanjutkan oleh presiden-presiden berikutnya. Pidato Perpisahan Washington dianggap sebagai salah satu pernyataan yang paling berpengaruh perihal republikanisme.

Ia terlahir di sebuah masyarakat yang terbiasa dengan tenaga kerja budak, sehingga ia memiliki banyak budak, tetapi ia semakin lama semakin merasa terganggu dengan kelompok-kelompok perbudakan dan bahkan ia membebaskan budak-budaknya di dalam wasiatnya. Ia adalah anggota Gereja Anglikan dan organisasi rahasia Freemasonry. Ia menyerukan toleransi terhadap semua agama saat ia masih menjadi jenderal dan presiden. Setelah kematiannya, Washington dikenang dengan berbagai cara, seperti dalam bentuk monumen, karya seni, nama tempat, prangko, dan mata uang. Para ahli juga menganggapnya sebagai salah satu presiden Amerika Serikat terbaik sepanjang masa.

  1. ^ Ferling 2009, hlm. 274; Taylor 2016, hlm. 395, 494.
  2. ^ Ferling 2009, hlm. 44.
  3. ^ Randall 1997, hlm. 303.
  4. ^ a b Hart, Michael H. (2016-01-14). 100 Tokoh Paling Berpengaruh: Dalam Sejarah. Banana Books. hlm. 170–. 


Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref> untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/> yang berkaitan


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search