Interpol

Organisasi Polisi Kriminalitas Internasional
International Criminal Police Organization
Organisation internationale de police criminelle
NamaInterpol
SingkatanICPO-INTERPOL
MottoConnecting police for a safer world
(Menghubungkan polisi untuk dunia yang lebih aman)
Ikhtisar
Dibentuk1923 (1923)
Pendahulu
  • Kongres Polisi Kriminalitas Internasional Pertama (1914)
  • Konferensi Polisi Internasional (1922)
  • Komisi Polisi Kriminalitas Internasional (1923)
Personel756 (2013)
Anggaran€78 juta (2013)
€113 juta (2017)
Struktur yurisdiksi
Lembaga internasional
Negara194 negara anggota
Peta wilayah hukum Organisasi Polisi Kriminalitas Internasional.
Lembaga pemerintahINTERPOL General Assembly
Instrumen dasar
  • Konstitusi dan Peraturan Umum ICPO-INTERPOL
Markas besarPrancis Lyon, Prancis

Pejabat eksekutif
Fasilitas
Biro Pusat Nasional194
Situs web
www.interpol.int Sunting ini di Wikidata
Bahasa (4)
Inggris
Arab
Prancis
Spanyol
Kantor pusat Interpol di Lyon, Prancis

Organisasi Polisi Kriminalitas Internasional (bahasa Inggris: International Criminal Police Organization, ICPO; bahasa Prancis: Organisation internationale de police criminelle, OIPC) atau lebih dikenal dengan alamat telegraf listriknya, Interpol, adalah organisasi yang dibentuk untuk mengkordinasikan kerja sama antar kepolisian di seluruh dunia. Interpol dibentuk pada tahun 1923 dengan nama International Criminal Police Commission (bahasa Indonesia: Komisi Polisi Kriminalitas Internasional), kemudian mengubah namanya pada tahun 1956. Organisasi ini berbeda dengan International Police (bahasa Indonesia: Polisi Internasional), yang berfungsi untuk melakukan tugas-tugas kepolisian di negara yang dilanda perang.


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search