Kategori kehamilan

Kategori Kehamilan (obat) adalah pelabelan risiko cedera janin akibat konsumsi obat-obatan pada ibu hamil. Kategori ini biasa digunakan untuk menilai apakah obat tersebut aman digunakan selama kehamilan. Pengkategorian ini tidak termasuk risiko obat atau metabolitnya di dalam ASI.

Setiap obat seharusnya memiliki informasi spesifik yang tercantum dalam literatur produknya. The British National Formulary digunakan untuk menyediakan daftar obat yang harus dihindari atau digunakan dengan hati-hati pada masa kehamilan. Lampiran 4 (yang merupakan tabel kehamilan) telah dihapus. Lampiran 4 sekarang berjudul "Aditif Intravena".[1] Akan tetapi, informasi yang sebelumnya tersedia di Lampiran 4 sebelumnya (kehamilan) dan Lampiran 5 (menyusui) sekarang tersedia di masing-masing monografi obat.

  1. ^ "Books | BNF Publications". www.bnf.org. Diakses tanggal 2021-09-02. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search