Kemajuan sosial

Kemajuan sosial adalah kemajuan yang dihasilkan melalui proses sosial yang berlangsung di dalam masyarakat. Beberapa filsuf sosial mendukung gagasan bahwa kemajuan sosial merupakan manifestasi hukum alam yang mengarahkan manusia ke pemikiran ilmiah. Sementara dalam fungsionalisme, kemajuan sosial dipandang sebagai salah satu bentuk perubahan evolusioner yang serupa kejadiannya dengan makhluk hidup.

Kemajuan sosial berkaitan dengan netralitas dan objektivitas kehidupan normatif. Kehidupan yang dihasilkan akibat kemajuan sosial membuat kondisi sosial cenderung membaik. Kemajuan sosial mirip dengan peradaban. Pada masyarakat ekonomi, kemajuan sosial memiliki persamaan mendasar dengan kemajuan teknis.


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search