Pertempuran Bir Hakeim

Pertempuran Bir Hakeim
Bagian dari Pertempuran Gazala selama Perang Dunia II

Legioner Pasukan Kemerdekaan Prancis menyerbu posisi musuh di Bir Hakeim
Tanggal26 Mei – 11 Juni 1942
LokasiBir Hakeim, Libya
Hasil Kemenangan taktis Jerman-Italia
Kemenangan strategis Prancis
Pihak terlibat
 Pasukan Kemerdekaan Prancis  Jerman
 Italia
Tokoh dan pemimpin
Pasukan Kemerdekaan Prancis Marie-Pierre Kœnig Jerman Nazi Erwin Rommel
Kekuatan
3.703 pasukan 37.000 pasukan
Korban
141 tewas
229 terluka
814 ditangkap
53 senapan
50 kendaraan
110 pesawat
3.300 tewas atau terluka
227–845 ditangkap
164 kendaraan
49 pesawat

Pertempuran Bir Hakeim (pelafalan dalam bahasa Arab: [biʔr ħaˈkiːm]) adalah sebuah pertempuran yang berlangsung dari tanggal 26 Mei hingga 11 Juni 1942 di oasis Bir Hakeim yang terletak di sebelah barat daya kota Tobruk. Pertempuran ini berlangsung selama terjadinya Pertempuran Gazala (26 Mei – 21 Juni 1942). Dalam pertempuran ini, Pasukan Kemerdekaan Prancis yang dipimpin oleh Marie Pierre Kœnig mencoba mempertahankan posisi mereka dari serangan pasukan Blok Poros yang jumlahnya lebih besar. Pasukan Blok Poros yang dipimpin oleh Erwin Rommel berhasil merebut kota Tobruk sepuluh hari kemudian, tetapi pertempuran ini telah memperlambat serangan pasukan Blok Poros dan menjadi salah satu faktor yang mengakibatkan pembatalan Operasi Herkules (rencana penyerbuan Malta). Rommel kemudian meneruskan serangannya ke Mesir, tetapi pergerakan pasukannya diperlambat oleh pasukan Britania hingga akhirnya terjadi Pertempuran El Alamein Pertama pada bulan Juli yang berhasil menghentikan serangan Blok Poros.


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search