Pusat Antariksa Kennedy

Pusat Antariksa John F. Kennedy
Atas ke bawah, kiri ke kanan: Vehicle Assembly Building, Pesawat Ulang Alik Endeavour di Pad 39A, Fasilitas Pendaratan Pesawat Ulang-Alik, Bangunan HQ KSC, Launch Control Center, dan Kompleks Pengunjung Pusat Luar Angkasa Kennedy
KSC ditampilkan berwarna putih; CCAFS berwarna hijau
SingkatanKSC
Dinamai berdasarkanJohn F. Kennedy
Tanggal pendirian1 Juli 1962 (1962-07-01)
TipeFasilitas NASA
Lokasi
Koordinat28°31′27″N 80°39′03″W / 28.52417°N 80.65083°W / 28.52417; -80.65083
Bahasa resmi
Inggris
PemilikNASA
Direktur
Robert D. Cabana
Deputi direktur
Janet E. Petro
Anggaran (2019[dated info])
US$324 juta[1][dated info]
Jumlah Staf (2019[dated info])
10,150[1][dated info]
Situs webwww.nasa.gov/centers/kennedy/home/index.html
Nama sebelumnya
Launch Operations Center

Pusat Antariksa John F. Kennedy (bahasa Inggris: John F. Kennedy Space Center) (KSC) yang terletak di Pulau Merritt, Florida, merupakan satu dari sepuluh pusat lapangan NASA. Sejak Desember 1968, KSC telah menjadi fasilitas peluncuran (spaceport) wahana antariksa utama NASA. Operasi peluncuran Apollo, Skylab, dan pesawat ulang alik dilakukan dari Kompleks Peluncuran 39 dan dikelola oleh KSC.[2] Terletak di Cape Canaveral, lokasi KSC berdekatan dengan Pangkalan Udara Cape Canaveral (CCSFS). Kedua badan ini berkaitan dan sangat dekat, saling berbagi sumber daya, dan bahkan fasilitas.

Meskipun penerbangan pertama Apollo dan semua peluncuran Proyek Mercury dan Gemini dilakukan di CCSFS, peluncuran diatur oleh KSC dan organisasi sebelumnya, Launch Operation Directorate.[3][4] Sejak misi Gemini ke empat, pusat kontrol peluncuran NASA di Florida (Mercury Control Center, kemudian dikenal dengan Launch Control Center) mulai memberikan kewenangan kontrol wahana kepada pusat kendali misi di Houston sesaat setelah lepas landas.[5]

Sekarang ini operasi dikontrol dari Kompleks Peluncuran 39, di mana terletak Vehicle Assembly Building. Enam kilometer ke timur dari gedung perakitan adalah dua landasan peluncuran. Delapan kilometer ke selatan adalah Wilayah Industri KSC, di mana banyak fasilitas pendukung terletak dan kantor pusat administratif. Kennedy Space Center hanya menjalankan operasi peluncuran di Kompleks Peluncuran 39. Seluruh operasi peluncuran lainnya dilaksanakan di Cape Canaveral Air Force Station.

Selain itu, KSC mengelola peluncuran misi wahana antariksa nirawak, kru komersial, penelitian produksi pangan dan pemanfaatan sumber daya secara in-situ untuk eksplorasi luar bumi.[6] Sejak 2010, KSC telah bekerja untuk menjadi fasilitas peluncuran dengan banyak pengguna melalui kemitraan industri,[7] dan menambahkan pad peluncuran baru (LC-39C) pada tahun 2015.

Terdapat sekitar 700 kelompok fasilitas di dalam KSC yang seluas 144.000 are (580 km2).[8] Di antara fasilitas unik di KSC terdapat bangunan pemasangan wahana setinggi 525 kaki untuk menyusun roket terbesar NASA, Operations and Checkout Building yang menjadi dormitori astronaut dan awak penerbangan, dan fasilitas pendaratan Pesawat Ulang Alik dengan panjang 4,8 km. Fasilitas ini juga memiliki pusat pengunjung dan tur publik.

  1. ^ a b 2019 Kennedy Space Center Annual Report (PDF). NASA. 2019. hlm. 50, 52. Diakses tanggal 30 Juni 2020. 
  2. ^ "Salinan arsip" (PDF). Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2022-11-13. Diakses tanggal 2017-03-16. 
  3. ^ "Project Mercury - A Chronology. Appendix 10". history.nasa.gov. Diakses tanggal 2017-03-16. 
  4. ^ "ch2". history.nasa.gov. Diakses tanggal 2017-03-16. 
  5. ^ "NASA - Mercury Mission Control Center". www.nasa.gov (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-03-16. 
  6. ^ Bray, Nancy (2015-03-03). "Research and Technology at Kennedy". NASA (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-03-16. 
  7. ^ Granath, Bob (2015-03-24). "NASA Partnerships Launch Multi-User Spaceport". NASA (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-03-16. 
  8. ^ "NASA - Kennedy Creating New Master Plan". www.nasa.gov (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-03-16. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search