Sosialisme sayap kanan

Sosialisme sayap kanan atau sosialisme konservatif'[1][2]:80 adalah istilah yang digunakan oleh sebagian gerakan dan politisi sayap kanan untuk menjelaskan dukungan terhadap paternalisme dan solidaritas sosial dan menentang individualisme, komersialisme, dan ekonomi laissez-faire.[3][2]:79-80 Menurut ekonom Aliran Austria, Jesús Huerta de Soto, tujuan fundamental dari sosialisme sayap kanan adalah untuk menjaga status quo dengan mencegah aktivitas kewirausahaan dan tindakan kreatif manusia yang bebas yang dapat mengganggu kerangka organisasi sosial yang sudah mapan.[2]:98 Sosialisme sayap kanan mendukung hierarki sosial yang didukung negara, serta orang-orang dan kelompok tertentu untuk menduduki status yang lebih tinggi dalam hierarki tersebut.[2]:79

Istilah ini juga digunakan secara umum, tetapi berbeda pada bentuk sosialisme demokrasi sosial yang moderat ketika dibandingkan dengan Marxisme-Leninisme dan alternatif sayap kiri radikal lainnya. Dalam Manifesto Komunis, Marx dan Engels mengkritik Philosophy of Poverty yang ditulis oleh penulis dan teoritikus anarkis, Pierre-Joseph Proudhon sebagai perwakilan Sosialisme Konservatif atau Borjuasi. Sosialisme militer, sosialisme gilda, sosialisme agraria, dan beberapa bentuk Sosialisme Kristen juga diistilahkan sebagai sosialisme sayap kanan oleh beberapa penulis.[2]

  1. ^ Rothbard, Murray N. Left, Right, and the Prospects for Liberty. Auburn, Alabama, US: Ludwig von Mises Institute, 2010, p. 19.
  2. ^ a b c d e Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama entre92
  3. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama viereck

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search