Kartlos

Kartlos (bahasa Georgia: Kartlosi, ქართლოსი) adalah sosok yang dipercaya sebagai leluhur atau nenek moyang bangsa Georgia berikut sub-subsukunya.[1][2] Dalam bahasa Georgia, negeri mereka dikenal sebagai Kartli, konon katanya diambil dari nama Kartlos, nenek moyang mereka.[3] Kartlos dikisahkan sebagai putra kedua dari Togarmah dan bersaudara dengan Hayk—atau disebut Haos oleh bangsa Georgia--, leluhur bangsa Armenia.[4] Coene dalam bukunya menyebut bahwa Kartlos sebenarnya merupakan salah satu dewa Pagan yang dipuja di daerah Kaukasus, dan orang Georgia mengagungkannya sebagai sosok bapak atau patriark.[5]

  1. ^ Goldstein 2013, hlm. 12.
  2. ^ Baumer 2021, hlm. 147.
  3. ^ "Juansher's Concise History of the Georgians". Diakses tanggal 17 Januari 2022. 
  4. ^ Smith, Dwight, & Conder 1843, hlm. 144.
  5. ^ Coene 2009, hlm. 59.

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search