Bendera Kanada


Kanada

Bendera Kanada (bahasa Inggris: Flag of Canada, bahasa Prancis: le drapeau du Canada) atau biasanya dipanggil Daun Mapel atau (bahasa Inggris: Maple Leaf), dan l'Unifolié (Bahasa Prancis untuk "satu daun"), adalah bendera merah dengan sebuah warna putih di tengahnya, menampilkan sebuah ciri khusus daun maple merah. Pada penggunaannya pada tahun 1965 yang dianggap sebagai waktu pertama kalinya sebuah bendera nasional secara resmi untuk menggantikan Bendera Britania Raya. Bendera sebelumnya yang dikenal dengan nama "Canadian Red Ensign" sudah pergunakan sejak tahun 1890an dan sudah diresmikan oleh sebuah Order-in-Council pada tahun 1945 untuk dipergunakan pada setiap tempat ataupun acara yang memerlukan untuk mengibarkan sebuah bendera Kanada.[1][2]

Pada tahun 1964, Perdana Menteri Lester B. Pearson membentuk sebuah komite untuk menyelesaikan perdebatan tentang perubahan bendera nasional Kanada. Dari tiga pilihan yang ada, terpilihlah bendera dengan daun maple merah rancangan dari George F. G. Stanley yang didasarkan pada bendera Royal Military College of Canada. Ia dikibarkan untuk pertama kalinya pada 15 Februari, 1965; di mana tanggal tersebut sekarang diperingati sebagai "Hari Bendera Nasional Kanada.[3]

Banyak bendera yang pernah diciptakan untuk digunakan sebagai bendera resmi dari orang Kanada, pemerintahannya dan keperluan militer. Kebanyakan dari bendera-bendera ini menampilkan motif daun maple dalam berbagai bentuk, baik dipakai oleh para pengibarnya ataupun disertakan dalam desainnya. Bendera Britania Raya juga bendera resmi di Kanada, yang dipergunakan sebagai simbol keanggotaan Kanada dalam Persekutuan Negara-negara Persemakmuran, dan kesetiaannya kepada kerajaan. Bendera Britania Raya merupakan salah satu bagian dari bendera Kanada lainnya, termasuk juga bendera provinsi British Columbia, Manitoba dan Ontario.[4]

  1. ^ Stacey, C. P., ed. (1972). "19. Order in Council on the Red Ensign, 1945". Historical documents of Canada. 5. New York: St. Martin's Press. hlm. 28. ISBN 0770508618. 
  2. ^ "First "Canadian flags"". Department of Canadian Heritage. 24 September2007. Diakses tanggal 20 April 2008.  [pranala nonaktif permanen]
  3. ^ "The National Flag of Canada; A symbol of Canadian Identity". Department of Canadian Heritage. Diakses tanggal 15 Februari2007. 
  4. ^ Fraser, Alistair. The Royal Union Flag. Pennsylvania State University. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search