Buddhaghosa

Buddhaghosa
Buddhaghosa dengan tiga salinan Visuddhimagga, Maha Vihara Kelaniya Raja
PekerjaanBiksu
Zamanabad ke-5
Gerakan politikBuddhisme Theravada

Buddhaghosa (Devanāgarī: बुद्धघोस, bahasa Thai: พระพุทธโฆษาจารย์, Hanzi: 覺音/佛音) adalah seorang komentator, penerjemah, dan filsuf Buddhis Theravada India abad ke-5.[1][2] Dia berkarya di Biara Agung (Mahāvihāra) di Anurādhapura, Si Lanka dan melihat dirinya sendiri sebagai bagian dari aliran Vibhajjavāda dan dalam silsilah Mahāvihāra Sinahala.[3]

Karyanya yang paling terkenal adalah Visuddhimagga ("Jalan Pemurnian"), sebuah ikhtisar komprehensif dari kitab-kitab komentar berbahasa Sinhala yang lebih tua mengenai ajaran dan praktik Theravada. Menurut Sarah Shaw, dalam Theravada karya sistematis ini adalah "kitab utama mengenai subjek meditasi."[4] Interpretasi yang diberikan oleh Buddhaghosa pada umumnya dianggap sebagai pemahaman ortodoks terhadap kitab-kitab suci Theravada setidaknya sejak abad ke-12 M.[5][6]

Dia umumnya diakui oleh para sarjana Barat dan penganut Theravada sebagai filsuf dan komentator terpenting Theravada,[2][7] namun juga dikritik karena penyimpangannya dari kitab-kitab kanonik.

  1. ^ (v. Hinüber 1996, hlm. 103) is more specific, estimating dates for Buddhaghosa of 370–450 CE based on the Mahavamsa and other sources. Following the Mahavamsa, (Bhikkhu Ñāṇamoli 1999, hlm. xxvi) places Buddhaghosa's arrival as coming during the reign of King Mahanama, between 412 and 434 CE.
  2. ^ a b Strong 2004, hlm. 75.
  3. ^ Gethin, Rupert, Was Buddhaghosa a Theravādin? Buddhist Identity in the Pali Commentariesand Chronicles, 2012.
  4. ^ Shaw 2006, hlm. 5.
  5. ^ (Crosby 2004, hlm. 837)
  6. ^ Gombrich 2012, hlm. 51.
  7. ^ (v. Hinüber 1996, hlm. 102)

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search