Ekonomi pasar

Ekonomi pasar adalah sebuah sistem ekonomi yang menetapkan keputusan terkait investasi, produksi, dan distribusi dilandaskan pada hubungan antara permintaan dan penawaran yang menentukan harga-harga barang dan jasa.[1][2] Ciri utama ekonomi pasar adalah pengambilan keputusan investasi atau alokasi barang produsen lewat pasar modal dan keuangan.[3] Dalam ekonomi pasar, masalah-masalah ekonomi sepenuhnya ditangani oleh pasar. Pengendalian pasar ditentukan oleh harga yang ditetapkan dan cara yang dipilih oleh produsen dan konsumen dalam proses produksi dan konsumsi. Sistem ekonomi pasar awalnya diterapkan oleh sebagian besar negara yang berpaham liberal, terutama negara Amerika Serikat. Saat ini, sebagian besar negara-negara di dunia mulai meninggalkan paham ekonomi pasar dan memilih sistem perekonomian lainnya.[4] Sistem ekonomi pasar mulai kembali digunakan sejak dasawarsa 1990-an. Penyebabnya adalah proses globalisasi di Asia dan Amerika Latin yang termasuk negara berkembang. Pasar-pasar di negara-negara berkembang mulai mengalami penyatuan pasar dan perekonomian internasional.[5]

  1. ^ Gregory and Stuart, Paul and Robert (2004). Comparing Economic Systems in the Twenty-First Century, Seventh Edition. George Hoffman. hlm. 538. ISBN 0-618-26181-8. Market Economy: Economy in which fundamentals of supply and demand provide signals regarding resource utilization. 
  2. ^ Altvater, E. (1993). The Future of the Market: An Essay on the Regulation of Money and Nature After the Collapse of "Actually Existing Socialism. Verso. hlm. 57. 
  3. ^ Paul M. Johnson (2005). "A Glossary of Political Economy Terms, Market economy". Auburn University. Diakses tanggal 28 December 2012. 
  4. ^ Widjajanta, B., dan Widyaningsih, A. (2009). Mengasah Kemampuan Ekonomi : Untuk Kelas X Sekolah Menengah Atas/Mandrasah Aliyah Program Ilmu Pengetahuan Sosial (PDF). Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional. hlm. 13. ISBN 978-979-068-693-9. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2021-01-22. Diakses tanggal 2020-10-31. 
  5. ^ Clift, Jeremy (2003). Apakah Dana Moneter Internasional? (PDF). Washington D.C.: Dana Moneter Internasional. hlm. 6. ISBN 1-58906-245-0. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search