Flora

Nabatah

Flora, dari bahasa Latin, alam tumbuhan atau nabatah adalah khazanah segala macam jenis tanaman atau tumbuhan. Biasanya ditulis di depan nama geografis. Misalnya, nabatah Jawa, nabatah Asia atau nabatah Australia.

Untuk hewan hal ini disebut fauna/alam hewan. Alam tumbuhan dan hewan berarti semua khazanah kehidupan tanpa mikrob.

Flora, fauna dan bentuk-bentuk kehidupan yang lain semisal fungi, semuanya dikelompokkan sebagai biota. Pada sisi yang lain, kelompok-kelompok bakteria, alga, dan beberapa macam jasad renik yang lain, juga acap disebut flora;[1][2][3] sehingga dikenal adanya flora bakteria, flora alga, flora pohon dan lain-lain.

Flora berbeda, namun sering dikelirukan, dengan vegetasi; di mana flora secara ringkas berisi (daftar) kekayaan jenis tetumbuhan, sedangkan vegetasi berarti kelompok-kelompok tetumbuhan yang berinteraksi membentuk suatu komunitas tertentu (misalnya hutan, sabana, padang rumput, dan lain-lain).

  1. ^ "Merriam Webster Online Dictionary". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2006-04-30. Diakses tanggal 2014-09-17. 
  2. ^ Clifford E. Starliper, Rita Villella, Patricia Morrison, and Jay Mathais. "Sampling the bacterial flora of freshwater mussels" (PDF). Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2016-02-01. Diakses tanggal 2014-09-17. 
  3. ^ John, D.M.; Whitton, B.A.; Brook, A.J. (2002). The Freshwater Algal Flora of the British Isles: An Identification Guide to Freshwater and Terrestrial Algae. Cambridge University Press. ISBN 978-0-521-77051-4. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-22. Diakses tanggal 2014-09-17. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search