Kabupaten Karanganyar (Kebumen)

Peta Kabupaten Karanganyar, Kebumen sebelum dilebur dengan Kabupaten Kebumen tahun 1936.

Kabupaten Karanganyar atau Kadipaten Roma (bahasa Jawa: ꦏꦧꦸꦥꦠꦺꦤꦏꦫꦔꦚꦂ, translit. Kabupatén Karanganyar) adalah sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang telah dihapuskan sejak tahun 1936 dan digabungkan ke Kabupaten Kebumen. Dasar hukum penghapusan dari Kabupaten Karanganyar adalah Staatblad No 629 Tahun 1935 yang ditandatangani oleh De Jonge selaku Gubernur Jendral Hindia Belanda (1931-1936).[1] Asal usul berdirinya Kabupaten Karanganyar ialah pada tahun 1543 yaitu peristiwa penggabungan antara Pucang dan Kaleng menjadi Remo atau Roma yang kemudian dikenal Karanganyar. Kabupaten ini sempat mengalami beberapa kali pergantian nama, mulai dari Jatinegara, Roma hingga Karanganyar. Ibukota Kabupaten Karanganyar terletak di Kecamatan Karanganyar, Kebumen.[2]

Banyak tokoh terkenal yang berasal dari Kabupaten Karanganyar seperti Pangeran Kertanegara atau Banyakwide (leluhur dari Prabowo Subianto, Ki Sawunggalih (Tokoh syiar di Bagelen yang diabadikan menjadi nama kereta api), dan R.A.A. Tirtokoesomo (Ketua pertama Boedi Oetomo).

Alun-alun Besar Karanganyar Kebumen peninggalan eks Kabupaten Karanganyar, merupakan Alun-alun terbesar se Kebumen saat ini dengan luas 4 ha.
  1. ^ Hindarto, Teguh (2021). Wetan Kali Kulon Kali Mengenang Kabupaten Karanganyar Hingga Penggabungan Dengan Kabupaten Kebumen 1936. ISBN 9786230230011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-04-21. Diakses tanggal 2012-08-18. 
  2. ^ "Sejarah Kabupaten Karanganyar Kebumen". www.inikebumen.net. 2021. Diakses tanggal 2022-09-25. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search