Kalimantan Utara

0°57′N 116°26′E / 0.950°N 116.433°E / 0.950; 116.433

Kalimantan Utara
Dari atas kiri, ke kanan: Baloy adat Dayak Nunukan, Lamin adat Adjang Lidem Malinau, Tugu Perbatasan Garuda Perkasa Sebatik, Tugu Cinta Damai Tanjung Selor, Islamic Centre Kota Tarakan, Gereja Katedral Tanjung Selor, Museum Kesultanan Bulungan.
Bendera Kalimantan Utara
Motto: 
Benuanta
(Bulungan) Daerah kita yang harus dibangun bersama
Peta
Peta
Negara Indonesia
Dasar hukum pendirianUU No. 20 Tahun 2012[1]
Hari jadi22 April 2013[2]
25 Oktober 2012
(berlaku sejak 2021)[3]
Ibu kotaTanjung Selor
Kota besar lainnyaKota Tarakan
Jumlah satuan pemerintahan
Daftar
  • Kabupaten: 4
  • Kota: 1
  • Kecamatan: 51
  • Kelurahan: 479
  • Desa: 447
Pemerintahan
 • GubernurZainal Arifin Paliwang
 • Wakil GubernurYansen Tipa Padan
 • Sekretaris DaerahSuriansyah
 • Ketua DPRDAlbertus Stefanus Marianus
Luas
 • Total75.467,70 km2 (29,138,24 sq mi)
Populasi
 (31 Desember 2023)[4]
 • Total747.415
 • Kepadatan9,9/km2 (26/sq mi)
Demografi
 • Agama
  • 73,36% Islam
  • 0,54% Buddha
  • 0,05% Hindu
  • 0,02% Konghucu
  • 0,01% Kepercayaan [4]
 • BahasaBahasa Indonesia (resmi), Dayak (dominan), Tidung, Bulungan, Toraja, Jawa, Batak, Bugis, Minahasa
 • IPMKenaikan 72,88 (2023)
 tinggi [5]
Zona waktuUTC+08:00 (WITA)
Kode pos
77xxx
Kode area telepon
Daftar
  • 0551 - Tarakan, Bunyu
  • 0552 - Tanjung Selor, Tana Tidung
  • 0553 - Malinau
  • 0556 - Nunukan
Kode ISO 3166ID-KU
Pelat kendaraanKU
Kode Kemendagri65 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS65 Edit nilai pada Wikidata
APBDRp 2.146.310.000.000,- (2022[6])
DAURp 1.079.281.761.000,- (2022)[7]
Lagu daerahLeten Jenai, Kucing Hitam, Bebilin, Jugit Demaring
Rumah adatBaloy
Senjata tradisionalMandau
Flora resmiAnggrek hitam
Fauna resmiRangkong badak
Situs webkaltaraprov.go.id

Kalimantan Utara adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di bagian utara Pulau Kalimantan. Provinsi ini berbatasan langsung dengan negara tetangga Malaysia, yaitu negara bagian Sabah dan Sarawak. Pusat pemerintahan Kalimantan Utara saat ini berada di Tanjung Selor, yang juga sebagai pusat pemerintahan Kabupaten Bulungan.[8] Pada akhir tahun 2023, jumlah penduduk kalimantan Utara sebanyak 747.415 jiwa.[4]

Sebelum pemekaran provinsi Papua Pegunungan, Papua Selatan, Papua Tengah dan Papua Barat Daya, Kalimantan Utara menjadi provinsi termuda di Indonesia, yang disahkan menjadi provinsi dalam rapat paripurna DPR pada tanggal 25 Oktober 2012 berdasarkan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2012.[9]

Kementerian Dalam Negeri menetapkan 11 daerah otonomi baru yang terdiri atas satu provinsi dan 10 kabupaten, termasuk Kaltara pada hari Senin, 22 April 2013. Bersama dengan penetapan itu, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi melantik kepala daerah masing-masing, termasuk pejabat Gubernur Kaltara yakni Irianto Lambrie. Infrastruktur pemerintahan Kalimantan Utara masih dalam proses persiapan yang direncanakan akan berlangsung paling lama dalam 1 tahun.[10]

  1. ^ "Disetujui Bersama Raperda Hari Jadi dan Lambang Daerah Kaltara Tuntas". diskominfo.kaltaraprov.go.id. 30 Maret 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-10-16. Diakses tanggal 16 Oktober 2021. 
  2. ^ "PERDA Prov. Kalimantan Utara No. 2 Tahun 2021 tentang Hari Jadi Provinsi Kalimantan Utara [JDIH BPK RI]". Database Peraturan [JDIH BPK RI]. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-12. Diakses tanggal 2022-11-12. 
  3. ^ Mufid, Fathu Rizqil (15 September 2021). Eddy Nugroho, ed. "Teregister, Hari Jadi dan Lambang Kaltara Resmi Berubah". Koran Kaltara. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-19. Diakses tanggal 20 November 2022. 
  4. ^ a b c "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2023" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 20 Januari 2024. 
  5. ^ "Indeks Pembangunan Manusia (Umur Harapan Hidup Hasil Long Form SP2020) Menurut Kabupaten/Kota 2021-2023". www.kaltara.bps.go.id. Diakses tanggal 9 Januari 2024. 
  6. ^ "APBD" (virtual). Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-26. Diakses tanggal 26 Juli 2022. 
  7. ^ "DBH, DAU, DID, Otsus TA 2022" (pdf). Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan. hlm. 8. Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2022-07-27. Diakses tanggal 26 Juli 2022. 
  8. ^ "Provinsi Kalimantan Utara Dalam Angka 2022". www.kaltara.bp.go.id. BPS Provinsi Kalimantan Utara. hlm. 12, 102. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-03-08. Diakses tanggal 8 Maret 2022. 
  9. ^ Presiden Teken UU Provinsi Kalimantan Utara. www.vivanews.co.id. Diakses pada 13 Desember 2012
  10. ^ 1 Provinsi dan 10 Kabupaten Baru Diresmikan. www.tempo.co. Diakses pada 25 November 2013

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search