Mauna Loa

Mauna Loa
Mauna Loa dilihat dari udara; Hualālai terlihat di latar belakang.
Titik tertinggi
Ketinggian13.679 ft (4.169 m)[1]
Puncak7.079 ft (2.158 m)[1]
Geografi
DaerahAmerika Serikat
PegununganKepulauan Hawaii
Peta topografiUSGS Mauna Loa
Geologi
Usia batuan700.000–1.000.000 tahun
Jenis gunungPerisai
Busur/sabuk vulkanikHawaiian-Emperor seamount chain
Letusan terakhir27 November 2022 - 13 Desember 2022[2]
Pendakian
Pendakian pertamaZaman purba
Rute termudahJalan Ainapo

Mauna Loa adalah satu dari lima gunung berapi yang membentuk Pulau Hawaii di negara bagian Hawaii, Amerika Serikat yang berada Samudera Pasifik. Kata "Mauna Loa" berasal dari Bahasa Hawaii yang berarti "pegunungan panjang". Mauna Loa termasuk gunung berapi tipe perisai dengan perkiraan volume sekitar 18.000 mil kubik (75.000 km ³), puncaknya setinggi 120 kaki (37 m), lebih rendah dari Mauna Kea. Erupsi lava dari Mauna Loa sangat cair dan mengandung sedikit silika dengan letusan yang cenderung efusif serta memiliki lereng yang landai.

Mauna Loa diprediksi telah mengalami erupsi sejak 700.000 tahun lalu dan telah muncul di atas permukaan laut sejak 400.000 tahun lalu. Batuan tertua yang berhasil ditemukan berusia kurang dari 200.000 tahun. Magma berasal dari hotspot Hawaii yang membentuk Pulau Hawaii sekitar 10 juta tahun. Pergerakan tektonik dari Lempeng Pasifik akan membawa Mauna Loa menjauh dari hotspot antara 500.000 hingga 1 juta tahun dari sekarang dan menyebabkan gunung ini akan punah.

Letusan Mauna Loa yang terbaru terjadi pada 27 November 2022 dan berakhir pada 13 Desember 2022 setelah menunjukkan penurunan aktivitas.[3] Tidak ada letusan terbaru yang menyebabkan kerugian fatal, tetapi erupsi pada 1926 dan 1950 telah menghancurkan beberapa desa dan kota Hilo yang sebagian besar dibangun diatas hasil pergerakan lava pada akhir abad ke-19. Mauna Loa termasuk dalam daftar Gunung Api Dekade Ini yang mendorong studi yang paling berbahaya dari gunung berapi. Mauna Loa telah dipantau intensif oleh Observatorium Gunung Berapi Hawaii sejak 1912. Pengamatan yang dilakukan meliputi suasana atmosfer di Observatorium Mauna Loa dan pengamatan Matahari di Observatorium Surya Mauna Loa, keduanya terletak dekat dengan puncak. Taman Nasional Gunung Api Hawaii meliputi puncak dan sisi tenggara dari lereng gunung berapi ini, termasuk gunung berapi yang terpisah dari gunung Kīlauea.

  1. ^ a b "Mauna Loa, Hawaii". Peakbagger.com. Diakses tanggal 12 Desember 2012. 
  2. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama hvo-loa-2022
  3. ^ Mauna Loa Eruptions. School of Ocean and Earth Science and Technology (SOEST), University of Hawai'i at Manoa. Diakses 1 Agustus 2014.

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search