Pertempuran Long Khanh

Pertempuran Long Khánh merupakan peristiwa selama Perang Vietnam yang terjadi pada 6–7 Juni 1971, antara elemen Gugus Tugas Australia ke-1 (ATF–1) dan Viet Cong (VC) dan Tentara Rakyat Vietnam (PAVN). Pertempuran tersebut menyebabkan infanteri Australia dari Batalyon ke-3, Resimen Angkatan Darat Australia (RAR–3) menyerang kamp komunis yang dijaga ketat di Provinsi Long Khanh dengan dukungan tank Centurion yang menghancurkan banyak bunker-bunker dan pasukannya. Bagaimanapun juga, VC yang berjuang keras untuk menunda progres pergerakan pasukan Australia, meskipun sistem bunker kemudian berhasil dikuasai, bersama dengan sistem bungker kedua yang lebih jauh ke selatan, Australia menderita kerugian dan sejumlah korban, termasuk kehilangan helikopter UH-1 Iroquois yang ditembak jatuh. Dengan Australia yang tidak dapat memusatkan kekuatan tempur yang cukup untuk mencapai hasil yang menentukan, sebagian besar pasukan VC/PAVN berhasil mundur, meskipun dalam proses tersebut mungkin terdapat kerugian yang diderita, termasuk jatuhnya korban.


© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search