Public Broadcasting Service

Public Broadcasting Service (PBS)
JenisJaringan televisi
NegaraAmerika Serikat Amerika Serikat
JangkauanAmerika Serikat Amerika Serikat dan sebagian Kanada Kanada
Didirikan3 November 1969
SloganBe More
MarkasAlexandria, Virginia, Amerika Serikat
Tanggal luncur
5 Oktober 1970
Nama sebelumnya
National Educational Television (1970)
Situs resmi
www.pbs.org
Markas besar PBS di Alexandria, Virginia

Public Broadcasting Service (PBS) adalah jaringan televisi penyiaran publik yang beranggotakan 345 stasiun televisi di 50 negara bagian Amerika Serikat, Puerto Riko, Kepulauan Virgin, Guam, dan Samoa Amerika.[1] Sebagian di antara stasiun televisi tersebut dapat disaksikan pemirsa televisi lokal dan televisi kabel di Kanada. Walaupun, istilah broadcasting (penyiaran) juga meliputi penyiaran radio, PBS hanya menangani siaran televisi. Siaran radio penyiaran publik ditangani National Public Radio dan penyedia materi siaran seperti American Public Media dan Public Radio International.

PBS didirikan tahun 1969 untuk mengambil alih fungsi dari lembaga pendahulunya, National Educational Television (NET) yang merger dengan WNDT (Newark, New Jersey) menjadi WNET. PBS mulai mengudara hari Senin, 5 Oktober 1970. Pada tahun 1973, PBS merger dengan Educational Television Stations (divisi dari National Association of Educational Broadcasters).

PBS adalah perseroan terbatas nirlaba yang dimiliki secara kolektif oleh stasiun televisi anggota.[2] Walaupun demikian, sebagian besar kegiatan PBS dibiayai Corporation for Public Broadcasting, sebuah lembaga terpisah yang didanai pemerintah federal Amerika Serikat. Kantor pusat PBS berada di Alexandria, Virginia.

  1. ^ "About PBS Corporate Facts". PBS. Diakses tanggal 14 Desember. 
  2. ^ "About PBS". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-05-19. Diakses tanggal 14 Desember. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search