Salamandridae Salamander sejati dan kadal air | |
---|---|
![]() | |
Notophthalmus viridescens dari Amerika Utara | |
Klasifikasi ilmiah ![]() | |
Domain: | Eukaryota |
Kerajaan: | Animalia |
Filum: | Chordata |
Kelas: | Amphibia |
Ordo: | Urodela |
Subordo: | Salamandroidea |
Famili: | Salamandridae Goldfuss, 1820 |
Genus | |
Calotriton |
Salamandridae adalah famili dari bangsa salamander yang terdiri dari salamander sejati dan kadal air. Saat ini, 74 spesies (kemungkinan akan bertambah lagi) telah diidentifikasi di Belahan Bumi Utara - Eropa, Asia, ujung utara Afrika, dan Amerika Utara. Anggota dari famili ini berbeda dari salamander lain karena tidak memiliki tulang rusuk di sisi tubuh mereka, serta permukaan kulit yang kasar. Pada umumnya memiliki warna yang terang dan kontras, dengan empat kaki yang memiliki masing-masing empat jari di dua kaki depan dan lima jari di dua kaki belakang. Ukuran panjang bervariasi antara 7–30 cm (3-12 inci).[1]
© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search