Shintai

Gunung Fuji adalah shintai terkemuka di Jepang.

Menurut agama Shinto, shintai (神体, arti harfiah "tubuh kami"), atau go-shintai (御神体, "tubuh sakral kami", bila awalan go- digunakan), adalah objek fisik yang dipuja di kuil Shinto maupun di dekatnya yang berfungsi sebagai tempat hunian roh/spirit atau kami.[1] Shintai yang digunakan dalam Jinja Shinto juga bisa disebut mitamashiro (御霊代, "pergantian spirit" atau "pengganti").[1]

Shintai bukanlah bagian dari kami, melainkan hanya 'tempat sementara'/perantara yang membuatnya dapat diakses oleh manusia biasa sehingga memudahkan mereka dalam melakukan pemujaan.[2] Shintai juga erat kaitannya dengan yorishiro, yaitu objek yang memiliki kekuatan alam yang mampu menarik perhatian kami.

  1. ^ a b Shintai, Encyclopedia of Shinto
  2. ^ Smyers, page 44

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search