Taurat Samaria

Imam Besar Samaria dan Taurat Samaria tua, 1905

Taurat Samaria (Pentateukh Samaria; bahasa Inggris: Samaritan Pentateuch atau Samaritan Torah; Ibrani: תורה שומרונית, torah shomroniyt) adalah suatu naskah berisi kelima kitab pertama dalam Alkitab Ibrani, ditulis dengan Abjad Samaria dan dipandang sebagai kitab suci oleh orang Samaria. Naskah ini merupakan keseluruhan kanon Alkitab mereka.

Terdapat sekitar 6.000 perbedaan antara Taurat Samaria dan Naskah Masorah. Kebanyakan adalah variasi-variasi kecil pengejaan kata atau konstruksi gramatikal, tetapi ada juga perubahan-perubahan semantik yang signifikan seperti perintah khas Samaria untuk membangun suatu altar di Gunung Gerizim. Ada sebanyak hampir 2.000 dari variasi-variasi tekstual ini yang sesuai dengan Septuaginta Yunani Koine dan beberapa di antaranya dengan Vulgata Latin. Sepanjang sejarah mereka, orang-orang Samaria telah memanfaatkan terjemahan-terjemahan dari Taurat Samaria ke dalam bahasa Aram, Yunani, dan Arab, serta karya-karya liturgis dan eksegetis

Taurat Samaria mulai dikenal di dunia Barat pada tahun 1631, menjadi bukti contoh pertama alfabet Samaria dan memicu suatu perdebatan teologis yang intens mengenai usia relatifnya terhadap Naskah Masorah.[1] Beberapa manuskrip Taurat yang ditemukan di antara Gulungan Laut Mati telah diidentifikasi sebagai perantara suatu jenis teks "pra-Samaria".[2] Saat ini terdapat kesepakatan luas di antara para kritikus tekstual bahwa Taurat Samaria merepresentasikan suatu tradisi tekstual kuno yang otentik meskipun keberadaan beberapa varian unik diperkenalkan oleh orang-orang Samaria.[3]

  1. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama Florentin
  2. ^ The Canon Debate, McDonald & Sanders editors, 2002, chapter 6: Questions of Canon through the Dead Sea Scrolls by James C. VanderKam, page 94, citing private communication with Emanuel Tov on biblical manuscripts: Qumran scribe type c.25%, proto-Masoretic Text c. 40%, pre-Samaritan texts c.5%, texts close to the Hebrew model for the Septuagint c.5% and nonaligned c.25%.
  3. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama Purvis

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search