Universitas Filipina

Universitas Filipina
  • Unibersidad ng Pilipinas
  • Pamantasan ng Pilipinas
bahasa Latin: Universitas Philippinensis


 
Peta
 
Peta
Peta
Informasi
MotoKehormatan dan Keunggulan[1]
Jenis
Didirikan18 Juni 1908[2]
Dana abadiPH₱ 9,52 miliar (US$ 238 juta) (2013)[3][4]
AnggaranPH₱ 11,312 miliar (US$ 256 juta) (2014)[5]
PresidenAlfredo E. Pascual
Staf akademik
5.389 (2013)[6]
Staf administrasi
8.760 (2012)[7]
Jumlah mahasiswa60.889 (2013)[6]
Sarjana43.927 (2013)[6]
Magister14.777 (2013)[6]
Jumlah mahasiswa lain
2.185 (tingkat dasar) (2013)[6]
Lokasi
Kota Quezon City, Filipina (kampus utama)
KampusBanyak tempat, 26,22858 ha (64,8122 ekar)[6]
Hymn"U.P. Naming Mahal" ("UP Tercinta Kita")
WarnaMerah marun, hijau daun[8]
   
Situs webup.edu.ph
Facebook: upsystem Twitter: upsystem Mastodon: upsystem@social.up.edu.ph Instagram: unibersidadngpilipinas Edit nilai pada Wikidata

Universitas Filipina (bahasa Filipino: Unibersidad ng Pilipinas atau Pamantasan ng Pilipinas atau disingkat UP)[9] adalah suatu universitas negeri di Filipina. Universitas ini didirikan oleh pemerintah kolonial Amerika Serikat pada tanggal 18 Juni 1908 yang awalnya ditujukan untuk orang-orang Filipina.[10] Undang-Undang Nomor 1870 dari Badan Legislatif Filipina Tingkat I menetapkan bahwa UP didirikan untuk memberikan "pendidikan lanjutan dalam sastra, filsafat, sains dan seni, dan untuk memberikan pelatihan profesional dan teknis" bagi mahasiswa-mahasiswa yang memenuhi syarat tanpa memandang "usia, jenis kelamin, kebangsaan, agama yang diyakini, dan afiliasi politik".[11] UP memiliki otonomi kelembagaan sebagai universitas nasional Filipina sebagaimana diamanatkan oleh Undang-Undang Republik Nomor 9500 (Piagam UP 2008).[12][13]

Universitas Filipina memiliki 7 universitas konstituen, 1 sekolah tinggi otonom, dan 4 sekolah tinggi pendidikan dasar yang terletak di 15 kampus yang tersebar di seluruh negeri. UP pertama dibuka di Manila pada tahun 1909.[2][6] Sejak itu lima perguruan tinggi konstituen lain telah didirikan dan yang terakhir adalah UP Baguio yang didirikan tahun 2002, meskipun telah dibentuk 41 tahun sebelumnya (tahun 1961). UP Diliman, universitas konstituen keempat, yang didirikan pada tahun 1949, adalah kampus unggulan dan tempat kedudukan pengelola administrasi Universitas Filipina.

Secara keseluruhan, UP sering disebut sebagai universitas peringkat atas di Filipina. Per tahun 2012, 7 Presiden Filipina, 13 Ketua Mahkamah Agung Filipina, 36 Ilmuwan Nasional, dan 40 Artis Nasional Filipina telah berafiliasi dengan universitas ini.[14] UP juga telah menghasilkan 15.000 dokter, 15.000 insinyur, 8.000 pengacara, 23.000 guru, dan ribuan lulusan dalam bidang keilmuan lainnya, yang menjadikan seluruh alumninya yang masih hidup berjumlah sekitar 260.000 orang di seluruh dunia.[2][6] UP merupakan satu dari hanya tiga sekolah di Asia yang telah menerima penghargaan kelembagaan berupa Ramon Magsaysay Award.[15] Resolusi Senat Nomor 276 dari Senat Filipina mengakui lembaga ini sebagai "universitas utama negara".[16] Quacquarelli Symonds (QS) yang berbasis di Inggris menempatkan UP sebagai universitas nomor satu di Filipina dalam peringkat universitas tahunannya.[17]

  1. ^ Solita Collas-Monsod (30-08-2008). "Living up to UP's motto". Philippine Daily Inquirer. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-03-26. Diakses tanggal 23-04-2011. 
  2. ^ a b c Staff. "University History". University of the Philippines. University of the Philippines system. Diakses tanggal 25-04-2015. 
  3. ^ Staff. "A.8. UNIVERSITY OF THE PHILIPPINES SYSTEM" (PDF). dbm.gov.ph. Department of Budget and Management. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 29-03-2012. Diakses tanggal 01-10-2011. 
  4. ^ Staff. "A.8. UNIVERSITY OF THE PHILIPPINES SYSTEM" (PDF). dbm.gov.ph. Department of Budget and Management. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 18-07-2011. Diakses tanggal 10-04-2010. 
  5. ^ "U.P. Internal Operating Budget for 2014" (PDF). University of the Philippines. University of the Philippines system. 20-03-2014. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2014-08-25. Diakses tanggal 26-04-2015. 
  6. ^ a b c d e f g h "U.P. Statistics 2013" (PDF). University of the Philippines. University of the Philippines system. 2013. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2014-08-25. Diakses tanggal 26-04-2015. 
  7. ^ Cluster 5-Education and Employment (06-12-2013). "Commission on Audit Annual Audit Reports for SUCs, 2012-2013". Commission on Audit. Diakses tanggal 30-09-2014. 
  8. ^ "The University Seal". University of Phillippines (dalam bahasa bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-09-20. Diakses tanggal 04-11-2016. 
  9. ^ "Mensahe Para sa Ika-106 na Araw ng Pagkakatatag ng Unibersidad ng Pilipinas". University of the Philippines (dalam bahasa bahasa Filipino). University of the Philippines system. 18-06-2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-06-12. Diakses tanggal 30-04-2015. 
  10. ^ Staff. "Students". University of the Philippines. University of the Philippines system. Diakses tanggal 25-04-2015. 
  11. ^ "Act No. 1870". Official Gazette. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-10-14. Diakses tanggal 26-04-2015. 
  12. ^ "An Act to Strengthen the University of the Philippines as the National University" (PDF). University of the Philippines. University of the Philippines system. 05-05-2008. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2016-03-04. Diakses tanggal 25-04-2015. 
  13. ^ "Proposed Iskolar ng Bayan Act excludes UP". Rappler. 09-09-2014. Diakses tanggal 23-04-2015. 
  14. ^ Sumber-sumber yang berbeda:
    • Pascual, Alfredo E. (September 2011). "Investiture Speech of President Alfredo E. Pascual, 20th President of the University of the Philippines" (PDF). University of the Philippines. University of the Philippines system. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2014-04-24. Diakses tanggal 25-04-2015. Thirty-four of the country's 57 National Artists are either UP alumni or faculty members. Thirty-six of the 37 National Scientists are from UP. 
    • Staff (07-01-2008). "UP in next 100 years". Philippine Daily Inquirer. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-12-03. Diakses tanggal 20-05-2008. [As of 2008,] It produced seven out of 14 presidents, 12 chief justices of the Supreme Court, 30 out of 31 national scientists and 36 out of 57 national artists. 
    • "The Premise and the Promise". YouTube. University of the Philippines system. 16-04-2012. Diakses tanggal 26-04-2015. 
    • Staff. "University History > Into the next century". University of the Philippines. University of the Philippines system. Diakses tanggal 25-04-2015. ...the university has produced 30 out of 31 National Scientists; 34 out of 57 National Artists; 7 out of the 14 Presidents of the Republic; 12 Chief Justices of the Supreme Court; 15,000 doctors; 8,000 lawyers; 15, 000 engineers; 23, 000 teachers and hundreds of thousands of graduates in other academic fields. 
  15. ^ Daftar penerima Ramon Magsaysay Award, Wikipedia. Diakses tanggal 04-11-2016.
  16. ^ "Senate Resolution No. 276" (PDF). Senate of the Philippines. Diakses tanggal 20-05-2008. Resolution expressing the sense of the Senate to honor the University of the Philippines in its Centennial Year as the nation's premier university... 
  17. ^ "QS University Rankings: Asia 2014". QS World University Rankings. Quacquarelli Symonds. 2014. Diakses tanggal 25-04-2015. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search