Wolframat

Struktur kimia dari ion wolframat (WO2−4)

Dalam kimia, wolframat atau tungstat adalah senyawa yang mengandung oksoanion (ion oksida) dari wolfram atau oksida campuran yang mengandung wolfram. Ion wolframat yang paling sederhana adalah WO2−4, "ortowolframat".[1] Banyak wolframat lain yang termasuk dalam kelompok besar ion poliatomik yang disebut polioksometalat (POM), dan secara khusus disebut isopolioksometalat karena mengandung, bersama dengan oksigen dan mungkin hidrogen, hanya satu unsur lainnya. Hampir semua bijih wolfram yang berguna adalah wolframat.[2]

  1. ^ Egon Wiberg, Arnold Frederick Holleman (2001). Inorganic Chemistry. Elsevier. ISBN 0-12-352651-5. 
  2. ^ Erik Lassner, Wolf-Dieter Schubert, Eberhard Lüderitz, Hans Uwe Wolf "Tungsten, Tungsten Alloys, and Tungsten Compounds" in Ullmann's Encyclopedia of Industrial Chemistry, 2000, Wiley-VCH, Weinheim. DOI:10.1002/14356007.a27_229

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search