Wudu

Wudu (Arab: الوضوء al-wuū', Urdu: وضو wazū') atau abdas (Persia:آبدست ābdast, Turki: abdest) adalah salah satu cara menyucikan anggota tubuh dengan air.[1] Seorang muslim diwajibkan bersuci setiap akan melaksanakan salat. Berwudu bisa pula menggunakan debu yang disebut dengan tayammum.[2] Sejarah pensyariatan wudhu terdapat dalam Al-Qur'an pada Surah Al-Ma'idah ayat 6 yang bersamaan dengan perintah salat fardu yaitu enam bulan sebelum Nabi Muhammad hijrah ke Madinah.[3] Persyaratan untuk melaksanakan wudu ada lima dengan enam hukum fardu. Selain itu, terdapat delapan hal yang membatalkan wudu.[4]

  1. ^ Muiz 2013, hlm. 15. : "Menurut bahasa wudu berasal dari kata wadha'ah yang berarti kebersihan dan baik.".
  2. ^ Muiz 2013, hlm. 15. : "... menurut istilah syara' (terminologi) adalah menggunakan air yang suci dan menyucikan pada anggota tubuh yang empat (yaitu wajah, kedua tangan, kepala, dan kedua kaki) dengan cara yang khusus menurut syariat.".
  3. ^ Ahyar, H. Ahmad; Najibullah, Ahmad (2021-09-17). Fikih Madrasah Tsanawiyah Kelas VII. Bumi Aksara. ISBN 978-602-444-933-9. 
  4. ^ Adil 2018, hlm. 76.

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search