Zaman Batu

Zaman Batu adalah masa zaman prasejarah yang luas, ketika manusia menciptakan alat dari batu (karena tak memiliki teknologi yang lebih baik). Zaman batu juga bisa disebut zaman sebelum manusia mengenal logam sehingga menggunakan batu sebagai bahan utama untuk membuat peralatan.[1] Kayu, tulang, dan bahan lain juga digunakan, tetapi batu (terutama flint) dibentuk untuk dimanfaatkan sebagai alat memotong dan senjata.[2] Istilah ini berasal sistem tiga zaman. Zaman Batu sekarang dipilah lagi menjadi masa Paleolitikum, Mesolitikum, Megalitikum dan Neolitikum, yang masing-masing dipilah-pilah lagi lebih jauh.

  1. ^ Farndon, John. (2007). Sejarah Dunia untuk anak pintar (edisi ke-Cet. 1). Jogjakarta: Platinum. ISBN 979-24-0583-6. OCLC 225644188. 
  2. ^ Putri, Arum Sutrisni (2020-04-15). Putri, Arum Sutrisni, ed. "Zaman Batu: Pembagian Zaman dan Hasil Kebudayaan". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-04-01. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search