Zune adalah sebuah aplikasi pengelola media yang dapat berjalan pada Windows XP, Vista, 7, dan 8[1] yang memiliki fungsi seperti pemutar media dengan Pustaka (Library), dan antarmuka Zune Marketplace, dan sebagai penyedia layanan streaming media.[2] Aplikasi ini digunakan untuk menyelaraskan semua perangkat dengan fungsionalitas Zune termasuk Zune 4, 8, 16, 30, 80, 120, Windows Phone 7, dan Microsoft Kin. Perangkat-perangkat Zune bekerja secara eksklusif dengan aplikasi Zune dan Marketplace.
Walaupun pengembangan aplikasi tersebut telah dihentikan sejak 16 Oktober 2012, Zune tetap dapat diunduh melalui situs resmi Windows Phone sebagai penyelaras perangkat-perangkat Windows Phone 7 dengan komputer. Perangkat yang menggunakan Windows Phone 8 menggunakan Windows Phone App untuk menyelaraskan berkas-berkas pengguna. Aplikasi Zune juga dapat menjadi pemutar musik dan video serta layanan streaming yang telah digantikan oleh Xbox Music dan Xbox Video.
- ^ a b Thurrott, Paul (June 11, 2012). "Windows 8 Tip: Syncing a Windows Phone or Zune Device". Paul Thurrott's SuperSite for Windows. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-01-12. Diakses tanggal March 17, 2013.
- ^ "Media Sharing FAQ". Microsoft. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-08-22. Diakses tanggal November 21, 2008.